Survei Agoda, Taiwan Jadi Destinasi Tujuan Paling Diminati
Taiwan, Thailand dan Jepang adalah destinasi yang paling sering dicari hingga akhir tahun ini, menurut survei Agoda. Di tengah situasi pandemi Covid-19, pariwisata adalah salah satu industri yang terdampak. Ada berbagai cara untuk membangkitkan kembali industri ini, salah satunya adalah menjelajah negeri sendiri. Namun, bukan berarti Anda tidak bisa memasukkan destinasi lain dalam wishlist Anda, bukan?
Taiwan menjadi destinasi perjalanan teratas yang paling sering dicari oleh berbagai kelompok wisatawan. Wisatawan yang mengincar ke Taiwan mulai dari pasangan, solo traveler, keluarga atau berkelompok. Taiwan mengalahkan juara tahun lalu yaitu Thailand, yang kini menjadi destinasi populer kedua yang paling sering dicari. Setelah kedua negara tersebut, ada Jepang, Vietnam, Korea Selatan yang termasuk dalam lima negara terpopuler. Amerika Serikat, Australia, Hong Kong, Malaysia dan Indonesia melengkapi daftar 10 negara teratas yang paling sering dicari.
Data Agoda menunjukkan adanya perbedaan destinasi yang dicari oleh tiap tipe wisatawan. Sebut saja Jepang dan Thailand yang berada di urutan kedua dan ketiga untuk solo traveler. Sementara wisatawan keluarga banyak mencari penawaran untuk Thailand, kemudian Vietnam. Untuk wisatawan yang bepergian berkelompok, Vietnam menjadi destinasi kedua yang paling dicari wisatawan, diikuti Thailand. Wisatawan kategori ini juga memiliki opsi destinasi yang lebih luas, termasuk Filipina dan Israel yang tidak termasuk dalam daftar top ten bagi semua tipe wisatawan.
Pada tahun 2019, ada beragam pencarian destinasi wisata di wilayah Asia Pasifik. Saat ini dengan pilihan pasar yang lebih sedikit untuk wisatawan internasional, Taiwan menjadi destinasi yang paling sering dicari oleh wisatawan domestik dan internasional Agoda. Taiwan mendominasi destinasi utama di semester kedua 2020, dengan tujuh destinasi terpopuler dalam daftar top ten destinations — Hualien (#1), Yilan (#2), Taipei (#3), Kenting (#4), Taitung (#6), Nantou (#8), dan Taichung (#10). Hal ini menandai perubahan besar dari tahun 2019 yang memiliki opsi destinasi yang lebih beragam di berbagai wilayah di Asia.
Agoda “menyelami“ kota yang paling sering dicari
Hualien, Yilan, dan Taipei adalah destinasi yang paling sering dicari untuk berlibur menjelang akhir 2020, dengan Hualien dan Yilan sebagai pendatang baru dalam daftar 10 destinasi terpopuler tahun ini. Bangkok dan Tokyo yang merupakan dua destinasi paling sering dicari tahun 2019, turun ke posisi tujuh dan sepuluh, sementara Taipei (#3) mempertahankan posisinya dari tahun lalu.
Hualian dengan kota pelabuhan, pantai dan jalan di pesisir pantainya adalah destinasi yang paling populer untuk semua kategori wisatawan. Kecuali untuk solo traveler yang lebih memilih Tokyo. Yilan, yang dikenal dengan pemandangan alamnya yang indah. Cold Spring dan kuliner setempat menjadi daya tarik kedua bagi wisatawan berkelompok dan keluarga. Kota lain dengan kekayaan alamnya yang menjadi pertimbangan wisatawan keluarga adalah kota tepi pantai Taitung dan Nantou. Tempat ini menawarkan ketenangan dari danau Sun Moon. Wisatawan pasangan mengincar Taipei, sementara solo traveler yang lebih memilih kota besar.
Untuk wisatawan yang bepergian sebagai pasangan, tujuan wisata impian tahun ini adalah Hualian, Taipei, Bangkok, diikuti Yilan, dan Jeju Island. Wisatawan keluarga lebih banyak mencari alternatif tujuan wisata yang jarang dikunjungi orang dan tidak ramai di tahun ini. Berbeda dibandingkan dengan Tokyo, Bangkok, dan Okinawa Island di tahun lalu. Daftar tujuan wisata tahun ini didominasi destinasi di Taiwan. Destinasi ini yaitu Hualien (#1), Taipei (#2), dan Yilan (#4) di daftar lima teratas, diikuti dengan Bangkok (3#) dan Jeju Island (#5) yang juga menempati posisi di dalam daftar.
Wisatawan kelompok juga telah mengubah pencarian mereka. Mereka kinilebih memilih tujuan wisata pedesaan di Hualien, Yilan, Nantou, Taitung, dan Kenting hingga akhir tahun 2020. Sebelumnya, mereka memilihdestinasi pantai seperti Batangas (Filipina), Pattaya (Thailand), dan Okinawa Main Island (Jepang). Tiga destinasi ini menjadi yang teratas tahun lalu.
Tokyo, Bangkok, dan Taipei Masih Favorit untuk Solo Traveler
Menariknya, untuk solo traveler, Tokyo, Bangkok dan Taipei tetap berada di posisi teratas untuk destinasi paling dicari pada tahun 2019 dan 2020. Ini ditandai dengan kemunculan perdana Hualian (#7), Jeju Island (#8), dan Okinawa Main Island (#9) sebagai destinasi top tahun ini. Singapura, Bali dan London yang merupakan destinasi paling dicari solo traveler tahun lalu, tidak masuk ke daftar destinasi impian 2020.
Setelah lama berdiam di rumah dengan pemberlakuan pembatasan perjalanan, wisatawan mengubah pencarian mereka. Kini mereka mencari dari destinasi terkenal menjadi tempat yang kurang dikenal dan beralih ke wisata alam dan pantai daripada kota.
“Ketika data pencarian Agoda menunjukkan perubahan pencarian ke destinasi domestik saat peraturan dilonggarkan untuk perjalanan domestik, orang masih berharap untuk mengunjungi destinasi internasional. Data Agoda tersebut menunjukkan bahwa masih ada keinginan besar untuk berwisata, orang suka menjelajahi negara mereka sendiri, baik saat mereka bepergian sendiri, bersama keluarga atau teman. Namun yang paling penting adalah mereka masih berharap koridor perjalanan akan dibuka tahun ini untuk beberapa pasar utama yang sudah lebih berhasil mengatasi pandemi dan mereka sedang mencari penawaran besar untuk itu,” kata Tim Hughes, Vice President of Corporate Development, Agoda.