Pengembang Aplikasi Game Bisa Manfaatkan App Store Alternatif untuk Monetisasi
Bagi pengembang aplikasi seluler, langkah penting dalam memasarkan aplikasinya adalah mengetahui peraturan dan metode monetisasi. Tertuama yang supaya bisa ditampilkan di berbagai app store. Akan tetapi, persyaratan ini seringkali menimbulkan mitos dan kesalahpahaman umum. Ini dapat menghambat pengembang untuk dapat memanfaatkan solusi alternatif yang menjanjikan.
Menurut CEO dan Co-Founder AVOW, Robert Wildner, banyak pemasar menghindari app store alternatif karena mereka meyakini bahwa penagihan terpisah untuk setiap Original Equipment Manufacturer (OEM) bersifat wajib. Mitos ini menghalangi banyak pengembang game untuk memanfaatkan pasar OEM yang belum dijangkau.
“Kesalahpahaman ini terjadi karena implementasi solusi penagihan dapat menjadi proses yang rumit bagi pengembang. Terutama yang mengandalkan pendapatan dari dalam aplikasi. Contohnya perusahaan yang ingin mendaftarkan game seluler mereka di beberapa app store. Jika ingin menawarkan aplikasi di Google Play, pengembang harus memastikan bahwa snippet penagihan di app store tersebut dapat berfungsi untuk game mereka,” tuturnya.
Akan tetapi, tambah Robert, ada solusi lain bagi pengembang game untuk memanfaatkan app store Samsung, Huawei dan Xiaomi yang mengintegrasikan solusi penagihan sehingga pengembang dapat menawarkan aplikasi mereka di app store tersebut. Saat bekerja sama dengan OEM seperti ini, perusahaan perlu menegosiasikan perjanjian bagi hasil antara publisher dan pemilik app store berupa tarif default atau persentase pembelian dalam aplikasi. Oleh karena itu, pengembang game perlu mengevaluasi setiap OEM secara terpisah dan mengetahui apakah mereka memberikan izin untuk sistem penagihan Google.
“Setiap app store alternatif memiliki karakteristik masing-masing dan ini akan memengaruhi implementasi solusi penagihan. Misalnya, jika pengembang game ingin menjalankan promosi berbayar dengan Huawei, aplikasi harus terdaftar di Huawei App Gallery dan harus mengintegrasikan solusi penagihan Huawei. Akan tetapi, sebagian besar pengembang lebih memilih untuk tetap menggunakan solusi penagihan Google Play dalam OEM seperti app store OPPO, Vivo dan Xiaomi, guna menghindari beban kerja tambahan dalam menyiapkan dan menambahkan beberapa kontrak dengan berbagai macam perjanjian bagi hasil yang akan perlu dipantau.”
Montisasi Tanpa Perlu Melibatkan Pengembang
Jika ingin mengiklankan aplikasi game di OEM seperti Oppo, Vivo dan Xiaomi, pengembang tidak perlu dilibatkan. Menurut Robert, AVOW dapat mengelola proses ini dengan menggunakan solusi penagihan dan API yang sama. Banyak pengembang meyakini bahwa mereka tidak akan dapat memonetisasi inventaris mereka jika instalasi aplikasi tersebut tidak berasal dari Google Play Store.
“Ini adalah mitos lain yang membuat para pengembang game tidak dapat memanfaatkan OEM. Para pengembang merasa khawatir. Bahwa pendistribusian di app store alternatif berarti monetisasi mereka tidak akan diakui oleh perusahaan video iklan. Contohnya seperti AppLovin atau Unity, yang menjual inventaris mereka. Ini adalah mitos yang terus menimbulkan kekhawatiran di kalangan pengembang. Terutama yang meyakini bahwa ini akan memengaruhi build rate mereka karena proses distribusi tidak dilakukan melalui Google.”
Faktanya, katanya lagi, sebagian besar jaringan monetisasi tidak perlu mempertimbangkan sumber instalasi. Selama app store alternatif tidak keberatan mendistribusikan aplikasi yang menginstalasi layanan Google Play, tidak ada batasan dari sisi pengembang aplikasi. Bahkan, Google Admob baru-baru ini meluncurkan opsi untuk memilih app store OEM sebagai salah satu channel distribusi. Dengan mempertimbangkan hal ini, pengembang aplikasi game memiliki peluang untuk mengisi ruang iklan di aplikasi mereka. Tentunya tanpa mengkhawatirkan masalah-masalah terkait monetisasi aplikasi.
Saat ini AVOW bermitra dengan berbagai OEM di seluruh dunia dan mencakup 42% pasar android global. “Pemasar seluler dapat memperluas jangkauan mereka dan menciptakan sumber pendapatan baru dengan kemitraan ini,” tutupnya.